Skip to main content

Featured Post

Puluhan Tahun Berdiri di Kota GRESIK Yuk Simak Sejarahnya Berdirinya RSU Denisa??

Rumah Sakit Umum  Denisa Gresik awalnya berupa Rumah Bersalin dengan nama sama, yaitu Rumah Bersalin Denisa. Beroperasi berdasarkan Surat Keputusan Bupati Gresik tanggal 3 Juni 2003 dengan ijin pengelolaan Rumah Bersalin. RSU Denisa dibentuk oleh PT. Denisa Hanesti Pratama, suatu badan hukum yang didirikan berdasarkan Akta Notaris Widatul Millah, SH pada tanggal 02 Juni 2005 di Gresik, dan telah disahkan oleh Departemen Hukum dan HAM tanggal 08 Agustus 2005.Pada tahun 2006 RB Denisa mendapat ijin uji coba untuk menyelenggarakan Rumah Sakit Umum dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur. Ijin tersebut berupa Surat Keputusan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur tanggal 07 Maret 2006, untuk selanjutnya tanggal tersebut ditetapkan sebagai Hari Jadi RSU Denisa. Pada awal berdirinya rumah bersalin pada tahun 2003 hanya memiliki 1 dokter Spesialis Obgyn, 2 Dokter Spesialis Anak, Poli Spesialis, UGD 24 Jam, ruang bayi dan 10 Tempat Tidur rawat inap. Kemudian pada tah...

7 Minuman Terbaik untuk Ibu Hamil dan Janin

https://ramesia.com/wp-content/uploads/2018/05/Es-Kelapa-Muda-Segar-1024x683.jpg 

DOKTERSEHAT.COM – Wanita yang sedang hamil tidak bisa makan atau minum sembarangan karena bisa berdampak pada janin yang ada di dalam rahim. Misalnya, seorang wanita sering mengonsumsi kopi dan minuman lain dengan kandungan kafein tinggi, maka janin berisiko cacat dan lahir secara prematur. Lalu, apa minuman ibu hamil yang baik?
Minuman Ibu Hamil yang Baik Dikonsumsi Setiap Hari

Setiap wanita hamil harus memerhatikan apa yang masuk ke dalam tubuhnya agar janin di dalam kandungan tetap sehat hingga dilahirkan. Berikut ini beberapa minuman ibu hamil yang sehat untuk dikonsumsi setiap hari:

  1.  Air putih

Minuman ibu hamil yang sangat disarankan adalah air putih. Minuman ini sangat cocok untuk menghindari dehidrasi dan juga melancarkan kinerja dari organ tubuh lainnya seperti ginjal dan kandung kemih.

Konsumsi air putih sebanyak 6-8 gelas setiap hari. Penuhi kebutuhan ini agar janin yang ada di dalam rahim juga sehat. Anda bisa membagi air putih ke beberapa jam makan agar tidak merasa terlalu banyak.

 2.  Air kelapa

Mengapa air kelapa muda atau kelapa apa pun baik untuk wanita yang sedang hamil? Jawabannya ada pasca kemampuan dari air kelapa dalam mengatasi dehidrasi dengan cepat. Selain itu, air kelapa juga mengandung banyak sekali ion dan garam alami yang baik dan bisa membuat wanita tidak mudah lemas.

Anda bisa mengonsumsi air kelapa dengan buahnya juga. Jangan tambahan gula atau pemanis lainnya karena manfaat air kelapa akan menurun.


 3.  Air perasan jeruk lemon

Perasan air lemon yang ditambah dengan air dan gula rendah kalori baik untuk memberikan kesegaran tubuh. Selain itu, air jeruk ini juga bisa meningkatkan daya tahan karena kandungan vitamin C yang cukup tinggi. Kalau Anda memiliki masalah dengan lambung, kurangi konsumsinya atau hanya gunakan sedikit lemon agar tidak memicu nyeri di lambung.


 4.   Jus buah

Jus buah segara sangat cocok untuk dijadikan minuman ibu hamil, apalagi kalau Anda tidak terlalu suka sayur. Buah akan memberikan suplai serat yang mencegah sembelit. Selain itu, buah juga baik untuk memberikan aneka vitamin dan mineral yang sangat dibutuhkan ibu dan janin.

  
 5.  Olahan susu

Olahan susu bisa dikonsumsi dalam jumlah yang cukup. Susu yang dikonsumsi langsung atau dibuat menjadi smooties dengan buah atau dibuat menjadi yoghurt mengandung kalsium, protein dan B12 yang baik untuk ibu dan juga pertumbuhan dari janin.

  
 6. Teh

Teh adalah salah satu minuman yang cocok dikonsumsi pagi hari bersama dengan perasan lemon. Minuman ini akan memberikan rasa segar pada wanita khususnya saat hari sedang panas. Selain itu, kalau wanita mengalami morning sickness, minuman ibu hamil ini bisa diandalkan untuk menawarkannya.

Oh ya, karena teh masih mengandung kafein meski jumlahnya tidak banyak, batasi konsumsinya. Kombinasikan dengan minuman lain seperti susu atau menggunakan jus buah dan juga sayuran.


 7.  Jus sayuran

Sayuran juga baik untuk dijadikan sebagai minuman ibu hamil, apalagi kalau diolah menjadi jus dan dicampur dengan beberapa buah. Sayuran yang cocok untuk jus adalah wortel, tomat, sayuran hijau, mentimun, dan bit. Anda bisa menambahkan jeruk nipis untuk menambahkan rasa asam sehingga jus yang dikonsumsi lebih segar.

Berdasarkan beberapa minuman di atas, mana saja yang sering Anda konsumsi atau mungkin paling disukai? Semoga setelah mengetahui hal di atas, Anda bisa lebih memperhatikan kesehatan tubuh dan janin yang ada di dalam rahim.

Comments

Popular posts from this blog

Puluhan Tahun Berdiri di Kota GRESIK Yuk Simak Sejarahnya Berdirinya RSU Denisa??

Rumah Sakit Umum  Denisa Gresik awalnya berupa Rumah Bersalin dengan nama sama, yaitu Rumah Bersalin Denisa. Beroperasi berdasarkan Surat Keputusan Bupati Gresik tanggal 3 Juni 2003 dengan ijin pengelolaan Rumah Bersalin. RSU Denisa dibentuk oleh PT. Denisa Hanesti Pratama, suatu badan hukum yang didirikan berdasarkan Akta Notaris Widatul Millah, SH pada tanggal 02 Juni 2005 di Gresik, dan telah disahkan oleh Departemen Hukum dan HAM tanggal 08 Agustus 2005.Pada tahun 2006 RB Denisa mendapat ijin uji coba untuk menyelenggarakan Rumah Sakit Umum dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur. Ijin tersebut berupa Surat Keputusan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur tanggal 07 Maret 2006, untuk selanjutnya tanggal tersebut ditetapkan sebagai Hari Jadi RSU Denisa. Pada awal berdirinya rumah bersalin pada tahun 2003 hanya memiliki 1 dokter Spesialis Obgyn, 2 Dokter Spesialis Anak, Poli Spesialis, UGD 24 Jam, ruang bayi dan 10 Tempat Tidur rawat inap. Kemudian pada tah...

5 Tanda Hamil Bayi Kembar yang Harus Anda Kenali

    DokterSehat.Com – Bagi beberapa pasangan, memiliki anak kembar merupakan dambaan. Kehamilan kembar sendiri dapat terjadi karena faktor genetik atau melalui proses bayi tabung. Selain itu, kehamilan kembar juga memiliki tanda khusus, apa saja tanda hamil bayi kembar tersebut? Mengenali Tanda-Tanda Hamil Bayi Kembar Pada dasarnya ciri kehamilan secara umum tidak jauh berbeda, hanya saja terdapat beberapa hal yang mungkin lebih terasa saat Anda mengandung anak kembar. Pada umumnya, ciri-ciri bayi kembar bisa diketahui sejak trimester pertama. Berikut adalah tanda hamil bayi kembar yang umum terjadi, di antaranya: 1. Kadar hCG yang tinggi Tanda hamil bayi kembar yang pertama adalah meningkatnya kadar hormon human chorionic gonadotropin (hCG). Pemeriksaan ini biasanya dilakukan ketika memasuki awal kehamilan. Kadar hCG yang tinggi dari kehamilan pada umumnya, biasanya menandakan bahwa Anda sedang mengandung anak kembar. Namun, tingginya kadar hCG juga dapat dihasilkan pada...

5 Cara untuk Mengatasi Sakit Pinggang Kecetit

  DokterSehat.Com – Masalah pada tulang belakang adalah gangguan kesehatan yang umum terjadi pada mereka yang berusia 30-50 tahun. Banyak orang menyebut gangguan ini dengan kecetit pinggang. Sementara dalam dunia medis nyeri kecetit pada pinggang disebut Spondilosis Lumbal. Meski gangguan ini umum terjadi, tahukah Anda obat sakit pinggang kecetit apa saja yang bisa digunakan? Mengenali Kecetit Pinggang Sebelum membahas mengenai obat sakit pinggang kecetit, perlu diketahui bahwa spondilosis lumbal diawali dengan bagian tulang belakang khususnya bagian pinggang–akan mengalami proses degenerasi seiring bertambahnya usia seseorang. Proses degenerasi ini akan diikuti dengan gangguan stabilitas tulang pinggang, struktur ligamen yang menebal, pengapuran tulang pinggang, dan penebalan sendi yang dapat menyebabkan penyempitan rongga sumsum saraf. Selain itu, proses ini akan berjalan perlahan dalam waktu bertahun-tahun lamanya hingga memunculkan gejala-gejala nyeri yang sangat menggangg...